Saturday, September 12, 2015

Cara Membuat Chocolate Lava Cake ( Kue Lava Cokelat )

Selamat Datang di Gugurgemilang.blogspot.com

Spesial untuk edisi pertama gugurgemilang.blogspot.com !! CHOCOLATE LAVA CAKE !

Sebelum membuat kue lava cokelat ada baiknya mengetahui sejarah nya terlebih dahulu. Dahulu kala ada seorang koki yang sedang membuat kue cokelat. Kemudian karna kesalahan waktu, sang koki melakukan kesalahan. Ia mengeluarkan kue yang belum sempurna (masih mentah). Tetapi karena keterbatasan waktu yang dimana para tamu sudah menunggu lama maka sang koki tetap menghidangkan kue itu, dan ternyata menjadi hidangan yang sangat diterima oleh para tamu.

Jadi kesimpulannya bahwa chocolate lava cake / kue lava cokelat itu adalah kue mentah yang sempurna untuk di konsumsi. Jangan khawatir sakit perut karena makan kue ini, sebenarnya melalui proses pembuatannya kue ini sudah aman di konsumsi akan tetapi tetap tidak diperbolehkan memakannya terlalu banyak karena kue ini terbuat dari cokelat yang dapat menyebabkan diare jika di konsumsi berlebihan.

Baiklah, Berikut adalah resep yang dijamin sukses dengan rasa yang enak dan tekstur yang lembut.

Alat - Alat yg digunakan :
  • Oven
  • Mixer
  • Panci
  • Wadah / Baskom
  • Sendok
  • Loyang ukuran cupcake atau kue muffin (loyang bulat kecil)


Bahan - Bahan adonan / Ingredients :
  • 5 Butir Telur ( 3 kuning telur, 2 telur biasa tanpa buang putih/kuning nya)
  • 75 gram tepung terigu
  • 250 gram dark cokelat batang
  • 125 gram gula halus (jika gula pasir gunakan 100 gram, karena manisnya berbeda)
  • 150 gram mentega
  • 1/4 vanili / perisa vanila
Bahan untuk memanggang :
  • 25 gram tepung terigu
  • 50 gram mentega

Cara Membuat Adonan :
  1. Pecahkan dan sisihkan 3 telur, pisahkan kuning dan putihnya, kemudian tuang kuning telur ke sebuah wadah / baskom (3 telur putihnya tidak digunakan) , pecahkan 2 telur dan tuang ke dalam wadah berisi kuning telur tersebut.
  2. Masukan gula halus, dan vanili ke dalam wadah berisi telur. Aduk hingga merata
  3. Tuang mentega dan cokelat batang ke dalam panci, cairkan dengan suhu kecil agar tidak gosong.
  4. Setelah itu, tuang mentega dan cokelat yang sudah dicairkan ke dalam wadah / baskom berisi kuning telur, gula, dan vanili
  5. Aduk hingga merata. Tuang tepung terigu ke dalam wadah / baskom adonan kemudian aduk kembali.

Cara Memanggang :

  1. Oleskan pinggiran loyang dengan mentega kemudian tuang tepung terigu ke pinggiran loyang
  2. Tuang adonan ke loyang yang sudah dibaluti mentega dan tepung terigu. Tidak harus penuh , sekitar 3/4 ukuran loyang saja
  3. Masukkan ke oven yang sudah panas, atur suhu 180-200 derajat celcius dengan api bawah terlebih dahulu
  4. Sekitar 3-4 menit ubah ke api atas, dan tunggu sekitar 3 menit
  5. Untuk hasil yang sempurna, pastikan bagian tengah kue tidak begitu masak
Note : Untuk 12 - 15 buah cake ( tergantung ukuran loyang yang digunakan).
Seperti sejarahnya, kue ini adalah kue yang tidak masak sempurna maka tidak perlu berlama lama memanggangnya karena kue akan masak sempurna dan tidak akan mengeluarkan lavanya. Tidak hanya menggunakan dark coklat, dark coklat juga dapat diganti dengan white chocolate / cokelat putih ataupun cokelat batang lainnya. Hanya saja akan lebih nikmat jika menggunakan dark cokelat.

 Contoh menggunakan Cokelat Putih / White Chocolate disirami sirup strawberry


Sekian dari gugurgemilang.blogspot.com jika ada yang perlu ditanyakan, silahkan hubungi kami. Terimakasih.

Categories:

0 comments:

Post a Comment